Kamis, 23 Desember 2010

HUTANKU YANG MALANG

HUTANKU YANG MALANG

Sepoi – sepoi ..... berhembus,
Semilir Sang Bayu ... mengalir lembut
Menyentuh daun telinga...
Sejuk segar membasuh kalbu
Sementara........
Di bawah pohon rindang...
Diantara nyanyian dedaunan....
Ranting – ranting yang bersentuhan

Sejauh mata memandang.....
Raga terkulai melepas penat ..
Mengupas dahaga,
Hamparan pepohonan ,kering kerontang
Akhir dari ulah Sang Durjana......
Insan- insan serakah.

Hutanku ... jangan kau tumpahkan air matamu.
Biarlah ... jeritanmu membuka mata
Hutanku ... sungguh malang ...
Menjeritlah !
Cukup untukku satu sandaran saja
Kan kurawat kau..
Pohon kesayanganku.



Memandang Lingkungan
2009
Anwar Muhammad


Tidak ada komentar: